Pelantikan PW IPNU IPPNU Provinsi Banten Berlangsung Dengan Khidmat |
MEDIA IPNU - Pimpinan Wilayah Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) & Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama Provinsi Banten masa khidmat 2023-2026 resmi dilantik. Pelantikan tersebut dilaksanakan dengan penuh khidmat di GSG DPRD Provinsi Banten pada Sabtu (13/7/2024).
Acara pelantikan tersebut
dihadiri oleh PWNU Provinsi Banten, Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Banten, BNN
Provinsi Banten, majelis alumni, serta semua unsur lembaga & badan otonom
Nahdlatul Ulama yang ada di Provinsi Banten.
M. Riziq Shihab selaku
ketua PW IPNU Provinsi Banten menjelaskan progres PW IPNU IPPNU Banten ke depan
harus mampu bersinergi dengan segala bidang, ia menegaskan bahwa IPNU IPPNU
saat ini merupakan NU masa mendatang.
"Pelantikan ini
adalah awal dari perjalanan kita semua, dimana banyak yang anak kita lakukan
untuk mendukung kebutuhan kader dan organisasi. Oleh karena itu mari kita
bersama-sama menyelesaikan masa kepengurusan ini dengan hal-hal yang lebih baik
ke depan."
Ketua PW IPPNU Banten
Su'aibatul Islamiyah juga berpesan kepada seluruh pengurus untuk bersama-sama
bersinergi dan bekerjasama dengan baik agar program-program yang direncanakan
dapat berjalan dengan sempurna.
“Saya butuh kerjasama
dengan kalian, mari bersama-sama kita bekerja dan menjalankan amanat dengan
baik, memberikan sinergi yang positif,” terangnya.
Dr. Endad Mursyadad
selaku perwakilan dari PWNU Provinsi Banten dalam sambutannya memberikan pesan
agar kader IPNU-IPPNU memaknai khidmah di NU ini sebagai ladang belajar.
“IPNU-IPPNU adalah awal
dari perjuangan kalian untuk mengawal dan membawa ajaran-ajaran Ahlussunnah
Waljama’ah ditengah-tengah masyarakat, Karenanya dari sekarang banyaklah
belajar, bertanya, dan bekerjasama dalam mewujudkan organisasi mandiri dan
lebih baik lagi ". Ungkapnya
Sementara itu Wakil Ketua
Umum PP IPNU Ahmad Habibi dan Ketua bidang organisasi PP IPPNU Nirma Aini
Masfufah mengucapkan selamat kepada para pengurus yang telah dilantik. Keduanya
berharap IPNU-IPPNU Provinsi Banten bisa terus menciptakan dan melahirkan
program-program kerja yang lebih baik, adaptif dan kolaboratif.
Acara pelantikan ini juga
di isi dengan kegiatan menarik, seperti pentas seni dan seminar.
Dengan dilantiknya
pengurus baru PW IPNU IPPNU Provinsi Banten masa khidmat 2023-2026, diharapkan
organisasi ini dapat berkembang dan memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan
pelajar dan masyarakat luas, serta menjaga nilai-nilai luhur Nahdlatul Ulama.
Kontributor:
David Sultan
Editor:
Ajeng Nila Apriliana
Baca juga:
- Membangun Sinergi, PW IPNU IPPNU Banten Silaturahmi Ke Kanwil Kemenag Banten
- Website Resmi Pafi.id Pusat Informasi dan Komunikasi Farmasi Terdepan
- Lakmud 2024 IPNU IPPNU Ngronggot Nganjuk, Bangun Kader Muda yang Siap Hadapi Era Society 5.0
- Muhammad Fery Syafei Terpilih Sebagai Ketua PAC IPNU Pacet Bandung 2024-2026
- Konferensi IPNU Kecamatan Pacet Bandung, Harapan Pelajar NU Kepada Nahkoda Baru
- DIKLATAMA III DKAC CBP KPP Kalitengah Lamongan Tanamkan Jiwa Kepemimpinan
- Pengamat Sebut Munculnya Duet Anies-Sohibul Iman adalah Proposal Politik PKS
INFO: Ikuti terus informasi berita terikini dari Media IPNU dengan follow Instagram @mediaipnu. Anda juga bisa ikut berkontribusi mengirimkan berita kegiatan IPNU IPPNU di daerah Rekan/Rekanita dengan mengirim email ke redaksimediaipnu@gmail.com atau klik di SINI.