PC IPNU IPPNU Magetan Sukses Kawal MPLS, Kuatkan ASWAJA pada Siswa

PC IPNU IPPNU Magetan Sukses Kawal MPLS, Kuatkan ASWAJA pada Siswa
PC IPNU IPPNU Magetan Sukses Kawal MPLS, Kuatkan ASWAJA pada Siswa

MEDIA IPNU - Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kabupaten Magetan menggelar kegiatan kawal Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di beberapa lembaga sekolah yang ada di Kabupaten Magetan, Jawa Tengah.

Kegiatan pengawalan ini dilaksanakan oleh kelompok satgas yang telah terbentuk dari masing-masing Pimpinan Anak Cabang (PAC) Se-kabupaten Magetan, yang secara keseluruhan berjumlah 18 PAC. 

Pengawalan kegiatan MPLS ini dilakukan guna menindaklanjuti instruksi dari Pimpinan Pusat (PP) IPNU-IPPNU dan Pimpinan Wilayah (PW) IPNU-IPPNU Jawa Timur. 

Instruksi ini ditegaskan dalam Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) Departemen Jaringan Sekolah dan Pesantren se-Jawa Timur. 

Ketua PC IPNU Kabupaten Magetan, Rekan Yoyok Budi Prasetya, menyampaikan bahwa, pengawalan kegiatan MPLS ini berjalan dengan lancar dan sukses. 

“Pengawalan kegiatan MPLS disambut baik oleh semua pihak lembaga pendidikan, bahkan banyak lembaga yang berharap adanya kerjasama yang sifatnya berkelanjutan yang mana hal ini bukan hanya dalam kegiatan MPLS saja, tetapi juga di kegiatan-kegiatan lainnya dengan PAC IPNU-IPPNU setempat,” kata Yoyok Budi Prasetya kepada mediaipnu, Sabtu (27/07/2024).

“Selain itu, para siswa juga antusias mengikuti dan memperhatikan materi-materi yang disampaikan rekan dan rekanita dari tiap PAC selama kegiatan MPLS berlangsung,” tambahnya.

MPLS merupakan kegiatan yang penting di tiap lembaga yang ditujukan kepada peserta didik baru. Program pengawalan MPLS sendiri merupakan salah satu strategi dalam membranding organisasi di wilayah sekolah. 

Sebab, tidak dapat dipungkiri bahwa banyak kader-kader dari IPNU IPPNU dominan dari kalangan pelajar. Mulai dari tingkat Sekolah Dasar (SD)/Madrasah Ibtidaiyah (MI), Sekolah Menengah Pertama (SMP)/Madrasah Tsanawiyah (MTs), sampai tingkatan Sekolah Menengah Atas (SMA)/Madrasah Aliyah (MA).

Dikatakan, pasca kegiatan MPLS ini, Yoyok berharap seluruh siswa lembaga pendidikan se-Kabupaten Magetan mengenal IPNU, IPPNU, dan ideologi paham Ahlussunnah Wal Jama'ah (ASWAJA) An-Nahdliyyah, dan hubungan antara PC IPNU-IPPNU dengan lembaga kependidikan semakin baik.

"Serta kepengurusan komisariat yang telah terbentuk di beberapa sekolah dapat aktif dengan kegiatan-kegiatan positif dan bermanfaat," pungkasnya.

Kontributor : Aqiqul Putra & Isnaini Sholihah (PC IPNU IPPNU Magetan)



Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama