Narasumber Usman Hadi (Wartawan Kompas.com) |
MEDIA IPNU - Asah Skill Penulisan Berita IPNU IPPNU, LP2 PAC Ngronggot Nganjuk Gelar Pelatihan Jurnalistik. Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kecamatan Ngronggot melaksanakan Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar III (PJTD III), pada Minggu (21/01/2024).
PJTD mengusung tema
"Bangkitkan Semangat Literasi, Tumbuhkan Jiwa Jurnalis”. Kegiatan
berlangsung di Aula MWCNU Kecamatan Ngronggot, Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur.
Kegiatan ini digelar oleh
Lembaga Pers dan Penerbitan (PL2) PAC IPNU IPPNU Kecamatan Ngronggot sebagai
wadah untuk mengenal dan mengetahui apa itu dunia jurnalistik.
Tujuan utama Pelatihan
Jurnalistik Tingkat Dasar III ini ialah menjaring potensi anggota IPNU-IPPNU,
khususnya di bidang Jurnalistik, mengasah pengetahuan dan skill anggota
IPNU-IPPNU dalam membuat berita.
"Harapannya
Pelatihan ini bisa menjadi bekal dasar bagi peserta untuk menjadi seorang
jurnalis dalam membuat berita di daerah masing-masing," ucap Direktur LP2
PAC IPNU Ngronggot, Rekan Baihaqi.
Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar III (PJTD III), pada Minggu (21/01/2024). |
Adapun Target peserta
kegiatan ini adalah Seluruh Pimpinan Ranting (PR) dan Pimpinan Komisariat (PK)
se Kecamatan Ngronggot dan sekitarnya.
Peserta berjumlah 19 orang,
terdiri dari 4 IPNU dan 15 IPPNU. Semua peserta mengikuti seluruh rangkaian
kegiatan hingga selesai. Tidak ada satupun yang meninggalkan kegiatan di
tengah-tengah pelatihan.
Diharap kegiatan ini
dapat memberi dampak positif pada seluruh Pimpinan Ranting (PR) dan Pimpinan
Komisariat (PK) se-Kecamatan Ngronggot dan sekitarnya dalam membuat dan
mempublikasikan berita.
Pewarta : Ika Meylina
Baca juga:
- PAC IPNU IPPNU Batealit Kabupaten Jepara Periode 2023-2025 Resmi Dilantik
- Makesta IPNU IPPNU Warudoyong Kota Sukabumi Lahirkan 70 Anggota Baru
- IPNU Jatim Rilis Survei Kalangan Milenial-Genzi di Pilpres 2024, Ini Rinciannya
- PC IPPNU Situbondo Gelar Madrasah Kader Pelajar Putri, Aisyah: Kami Apresiasi
- Herlina Dwi Ariani Terpilih Sebagai Ketua PC IPPNU Jombang 2024-2026