Santri Nusantara |
MEDIA IPNU – Berikut ini
adalah kata kata santri untuk guru ngaji sebagai ungkapan rasa terimakasih bagi
para guru yang telah menuangkan ilmu.
Guru adalah sosok manusia
hebat dalam hidup seseorang. Seorang guru mengajarkan segala karunia ilmu yang
dimilikinya dengan penuh keikhlasan dan tujuan yang mulia.
Rasa tanggung jawab dan
kesabaranmu dalam mendidik kami dipesantren ini sungguh menjadikan kami santri
yang berpretasi, berguna bagi bangsa dan agama. Kau mengajarkan kami ilmu-ilmu
agama dan juga ilmu kehidupan agar kami tak tersesat saat mengarungi dunia yang
begitu luas dan penuh rintangan.
Beribu kata ucapan
terimakasih yang kami katakan, sungguh tak akan setara dengan jasa mu pada kami
dan beribu kata maaf pun tak akan mampu bersanding dengan bekal ilmu yang kau
beri.
Berikut ini Media IPNU
sajikan kata-kata santri untuk guru ngaji sebagai ungkapan maaf, syukur dan
terimakasih kami atas jasa-jasamu yang tak terhingga pada kami.
Kata-kata santri untuk
guru ngaji ini bisa juga digunakan sebagai quotes atau caption disosial mediamu
- "Guruku, Kau laksana permata, senantiasa berkilua dan menembus kebodohan kami."
- "Darimu aku belajar Alif sampai Ya, A sampai Z dan asam manis kehidupan. Guruku, kaulah motivator terhebatku."
- "Guruku, kau mengajarkan aku Izh-har, idgham, iqlab, dan ikhfa'. Agar dalam kehidupan kami bisa dengan jelas menjalankan perintah-Nya, melebur dalam masyarakat yang damai, mengubah yang buruk jadi baik dan menutupi kekurangan dengan prestasi yang baik."
- "Ya Allah, Mudahkanlah segala urusan guruku, sebagaimana ia memudahkan aku dalam menuntut ilmu."
- "Guruku, aku ingin berbakti pada mu dimasa sekarang dan semoga Allah mengizikan juga dimasa depan."
- "Jasamu bagaikan intan permata. Sangat mahal dan berharga. Hanya Allah SWT yang mampu membalasnya. Guruku, Surga menantimu."
- "Dalam setiap doa ku panjatkan, semoga guru-guru ku diberi kesehatan dan hidup yang bahagia sebagai balasan jasanya memberi ilmu pada kami."
- "Berilmu tanpa guru bisa membuat kita tersesat. Terimakasih guru kau senantiasa mendampingi kami dalam menuntut ilmu."
- "Setiap waktu sepertiga malam kau berkeliling mengetuk pintu kamar kami. Guruku, Semoga Allah membukakan pintu surga-Nya sebagai hadiah untukmu."
- "Lantunan ayat suci Al-Qur'an yang kau baca seakan menyejukan hati yang gundah karena rindu orang tua. Guruku, lantunan ayatmu tenangkan hatiku."
- "Guruku, siang malam kau mendidik kami dengan sabar dan semangat. Mencetak generasi santri yang tauladan. Terimakasih dari kami, para santri."
- "Semoga lelahmu menjadi lillah guruku. Jannah menantimu."
- "Mendapatkan keridhaan Allah adalah tujuan utamamu. Guruku, semoga Allah senantiasa meridhai setiap langkahmu."
- "Terimakasih guru, atas ilmu kesederhanaan yang kau ajarkan pada kami sebagai bekal meniti kehidupan."
- "Cintai dan sayangi dia ya Allah. Berikanlah surga untuknya sebagai balasan jasa-jasanya mendidik kami di dunia."
- "Jasa guru tak terbalaskan, laksana jasa orangtua kita sendiri. Semoga Allah mengizikan kami anak-anakmu memakaikan mahkota kemuliaan pada kalian."
- "Aku kurang ajar namun kau tetap sabar. Aku bebal, namun kau tetap tawakal. Aku berontak, kau tetap perlakukan dengan layak. Aku tak bisa membalas jasamu yang besar, hanya doa yang ku panjatkan untuk kebaikan disepanjang hidupmu.
- "Engkau boleh pergi guru, namun jasamu pasti terkenang dihati. Ilmu yang bermanfaat akan ku genggam sampai kita bertemu lagi disurganya Allah."
- "Untaian kata maaf tak cukup untuk menggambarkan betapa banyak dosaku padamu. Tapi semoga maaf ini bisa membuka hatimu untuk memaafkan kesalahan kami."
- "Pertemuan dan perpisahan itu biasa, namun berpisah denganmu guruku akan menjadi sesuatu yang berat untuk aku rasa.
- "kau mengajarkan arti keyakinan, kejayaan, kasih sayang, keikhlasan, arti sabar, arti tabah. kau mengajar, mengajar dan mengajar. Malu kalau aku dewasa menjadi manusia yang kurang ajar.
- "Guru yang hebat menghasilkan ribuan murid yang berakhlak mulia. Sehat selalu, Guru.
- "Alhamdulillah. Terima kasih guruku karena telah mengajarkanku segala hal tentang Islam. Semoga Allah memberikan pahala yang melimpah."
- "Mungkin tak terhitung salahku. selayaknya tak terhitung jasamu. Guruku, izinkan aku berterimakasih atas segala jasa yang pernah kau beri padaku."
- "Allah titipkan ilmu melalui kebaikan dirimu, lalu engkau curahkan ilmu itu padaku, semoga kebaikannya terus mengalir dan mengantarkanmu ke surga yang dirindu."
- "Ilmu yang kau sampaikan semoga bermanfaat, sehingga kelak menjadi syafaat bagi hidupmu di akhirat.
- "Guru laksana Bulan di antara bintang-bintang. Sama-sama bercahaya dan memberi keindahan dimalam yang kelam."
- "Jazakumullah khairan katsiran, guruku. Semoga Allah senantiasa memberikan pahala yang tiada putus-putusnya atas kebaikan dan ilmu."
- "Terima kasih kuucapkan kepada guru ngaji terhebatku karena sekarang aku bisa melantunkan ayar suci Al-Qur'an dengan lancar dan benar."
- "Guru sejati adalah guru yang bisa membuat santri percaya akan kemampuannya sendiri, dan bangga melihat perkembangan santrinya sekecil apa pun. Guru adalah ujung tombak generasi tunas bangsa, gurulah yang pertama mengukir akan dijadikan apa generasi muda ini."
- "Guru, Tugasmu itu berat, semoga engkau tidak merasa keberatan."
- "Guru yang telah menceritakan padaku kisah-kisah perjuangan Nabi dan orang-orang sholeh. Semoga kisah-kisah itu menjadi penyemangat kami dalam menuntut ilmu agama islam."
- "Jika Al-Quran adalah pedoman bagi umat manusia, maka guru yang mengajarkan Al-Quran adalah sosok pemandu jalan kita untuk menuju surga."
- "Setiap gerakan ibadahku, semoga jadi pahalamu"
- "Tidak ada kata yang bisa jadi pengungkap betapa besar jasamu pada dunia islami. Terimakasih guru."
Kata Kata Santri untuk
Guru Ngaji. Santri senantiasa dikaitkan dengan seseorang yang mendalami ilmu
agama Islam dalam kurun waktu penempaan yang sangat lama atau dengan kata lain
mondok. Tak hanya itu saja, santri juga harus memiliki kecintaan terhadap tanah
air, karena mencintai tanah air sebagian dari iman.
Makna Kata Santri secara Filosofi
Santri Indonesia |
Kata Kata Santri untuk Guru Ngaji. Kata santri juga memiliki makna filosofis yang diambil dari segi bahasa. Santri bermuasal dari bahasa sanskerta, yang memiliki akar kata yang sama dengan sastra yang berarti kitab suci.
Ada cukup banyak yang
memaparkan pendapat kemungkinan asal-muasal kata Santri itu dari bahasa
sansekerta. Tetapi ada pula yang mengaitkan istilah santri dengan penggalan
kata-kata dalam bahasa Inggris; Sun (Matahari) dan Three (Tiga) menjadi tiga
matahari.
"Tiga Matahari"
yang dimaksudkan itu barangkali berafiliasi pada makna; Islam, Iman dan Ihsan.
Santri mesti menjaga ketaatan kepada Allah, ketaatan kepada Rasulnya, dan
menjaga hubungan dengan para pemimpin. Begitu ragam pemaknaan kata Santri.
Sehingga interpretasi makna santri pun kian majemuk.
Filosofi santri ada yang
mengaitkannya dengan kayu jati. Karena dalam proses penempaan santri selama
menempuh pendidikan di pesantren, santri dituntut untuk mandiri dan menerapkan
pola hidup sederhana.
"Santri itu ibarat
kayu jati, memiliki karakter yang kuat serta berkualitas terbaik meski harus
hidup ditanah yang gersang."
Karena salah satu
kekhasan Islam di Indonesia dan tidak akan ada di belahan dunia lain adalah
kaum santri, kaum sarungan. Tidak penting popularitas dan menjadi pusat
perhatian baik di dunia apalagi di sosial media.
Yang terpenting adalah
orientasi hidupnya, menjadi penerus para guru dengan menjaga sanad ilmunya,
senantiasa menghasrati kebaikan karena identitas sebagai santri akan senantiasa
berkaitan dengan tiga hal; yakni memiliki muru'ah (menjaga akhlak), uswah dan
qudwah hasanah (contoh dan keteladanan yang baik).
Kata Kata Santri untuk
Guru Ngaji. Santri atau kaum sarungan sudah sepatutnya cepat tanggap dengan
segala kondisi dan situasi jaman now. Santri selain berbakti dan manut kepada
para kiai, santri juga harus berani melawan segala bentuk propaganda kemalasan
dan kebodohan. Santri harus mencipta sesuatu dari pemikirannya yang dinamis,
serta gerakan strategis yang berkelanjutan untuk generasi selanjutnya sesuai
tantangan zaman.
Karena santri pada
prinsipnya adalah para sarjana yang menempuh pendidikan di 'universitas
kehidupan' yang berbasis pesantren sebagai sentra institusi pendidikan yang
ideal dan mencipta generasi penerus ulama. Santri berperan menjadi figur
sentral yang bisa memberikan faedah bagi masyarakat dan perubahan sosial
keagamaan.
Pengertian Santri Versi
Pondok Gading Malang
Kepanjangan Kata Santri | gadingpesantren.id |
Kata Kata Santri untuk
Guru Ngaji. Banyak orang yang telah menjelaskan asal usul kata SANTRI. Juga
telah banyak tokoh yang memberikan pengertian istilah santri. Pada kesempatan
ini, saya akan memaparkan pengertian santri sebagaimana yang dipakai dalam PP
Miftahul Huda Gading Pesantren Malang. Tempat para mahasiswa dari berbagai
kampus di Kota Malang dalam menimba ilmu keagamaan.
Kata SANTRI dalam bahasa
Arab di tulis dengan huruf SIN, NUN, TA’, RA, dan YA’. Masing-masing huruf
pembentuk kata santri tersebut, diuraikan sebagai berikut:
SIN (سالك الى الاخرة),
orang berjalan menuju akherat. Maksudnya, santri adalah mereka yang menggunakan
kehidupan duniawi sebagai sarana untuk mencapai kebahagiaan di akherat.
Pandangannya jauh disana, pada kehidupan sesudah kematian, bukan pada kehidupan
saat ini. Karena itu, santri tidak akan berebut, memperjuangkan atau membela
mati2an sebuah jabatan duniawi, posisi politik, atau apapun di dunia, apalagi
jika sampai harus menjual ayat dan agama, karena semua itu bukan target dan
tujuan hidupnya.
NUN (نائب عن المشايخ), siap
untuk menggantikan para guru atau para senior. Santri tidak ambisi jabatan dan
tidak mempromosikan diri untuk meraih posisi tertentu. Akan tetapi, mereka siap
untuk menjalankan tugas dengan baik jika ditunjuk. Pelatihan dan gemblengan
yang keras selama di pondok membuat para santri siap untuk mengabdi jika diberi
amanah, tanpa harus mengkampayekan diri.
TA’ (ترك عن المعاصى),
orang yang meninggalkan semua bentuk kemaksiatan. Santri adalah orang yang
sangat menjaga diri dari segala sesuatu yang tidak baik, sehingga mereka
mempunyai kepribadian dan moralitas yang unggul. Karena itu, santri tidak akan
melakukan kejahatan apapun, apalagi menghalalkan segala cara untuk meraih
duniawi.
RA’ راغب الى الخيرات)),
orang yang mencintai kebajikan. Santri senantiasa berusaha untuk mencintai dan
belajar tentang kebajikan untuk melanjutkan berusaha untuk mengikuti dan
mengamalkannya. Bagi santri, kebajikan bukan teori, ilmu bukan kognisi.
Kebajikan dan ilmu adalah perilaku. Semakin tinggi pengetahuan dan tingkat
pendidikan harus semakin baik dan unggul akhlak dan perilakunya. Siapa yang
makin berilmu tetapi tidak semakin bertaqwa berarti dia semakin jauh dari
Allah.
YA’ (يرجو السلامة في الدين و الدنيا و الاخرة), orang yang mengharap keselamatan dalam agama, dunia dan akherat. Prinsip hidup santri adalah keselamatan dalam agama, kehidupan duniawi dan ukhrawi, sehingga para santri senantiasa disibukkan untuk melakukan perbaikan dan instropeksi pemahaman kegamaannya sendiri dan kehidupannya. Karena itu, santri tidak punya waktu untuk mengurus kesalahan dan kekurangan orang lain, apalagi sibuk mengkafirkan pihak lain yang berbeda dengannya.
“Jika
kau sibuk meneliti kekuranganmu, kau tidak akan punya waktu untuk memperhatikan
kekurangan orang lain”, kata Ali ibn Abi Thalib.
Kata Kata Santri untuk Guru Ngaji. Ini Kata Kata Santri untuk Guru Ngaji. Info Kata Kata Santri untuk Guru Ngaji. Jika Kata Kata Santri untuk Guru Ngaji. Maka Kata Kata Santri untuk Guru Ngaji. Jadi Kata Kata Santri untuk Guru Ngaji. Jika Kata Kata Santri untuk Guru Ngaji. Maka Kata Kata Santri untuk Guru Ngaji. Namun Kata Kata Santri untuk Guru Ngaji. Sebab Kata Kata Santri untuk Guru Ngaji. Jika Kata Kata Santri untuk Guru Ngaji. Maka Kata Kata Santri untuk Guru Ngaji. Jadi Kata Kata Santri untuk Guru Ngaji. Maka Kata Kata Santri untuk Guru Ngaji. Ini Kata Kata Santri untuk Guru Ngaji. Itu Kata Kata Santri untuk Guru Ngaji. Info Kata Kata Santri untuk Guru Ngaji. Jika Kata Kata Santri untuk Guru Ngaji. Maka Kata Kata Santri untuk Guru Ngaji. Jadi Kata Kata Santri untuk Guru Ngaji. Namun Kata Kata Santri untuk Guru Ngaji. Sebab Kata Kata Santri untuk Guru Ngaji. Kata Kata Santri untuk Guru Ngaji.