IPNU Kota Medan Desak Kapoldasu Copot Kapolres KP3 Belawan Sebab Judi Marak Di Medan Utara |
MEDIA IPNU - Judi marak
di Pasar 8 Tanah Garapan Manunggal Kecamatan Labuhan Deli Kabupaten Deli
Serdang bebas beroperasi hingga larut malam. Hal itu di sampaikan oleh Ketua
Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Kota Medan Sarwani
Siagian, menurutnya prihal itu ia dapat dari beberapa warga sekitar yang ia
tanyai ketika organisasinya mengadakan kegiatan bagi-bagi makanan pada Jumat (10/6/2022).
Tersiar kabar bahwa
tempat tersebut kebal hukum dan tak mungkin disentuh aparat, diduga telah terjadi
maen mata antara pengelolah dengan aparat penegak hukum di wilayah tersebut.
“Jum’at kemarin kita
melaksanakan program rutin mingguan yaitu berbagi makanan siap saji, tepatnya
di masjid pasar 8 Jln. Veteran Manunggal, ketika itu beberapa warga yang kami
beri makanan menyampaikan informasi kepada saya agar kami masuk kedalam gang
yang iya tunjuk untuk membagikan makanan itu di sana, (di dalam sana kalian
bagikan dek, biar terbuka hati mereka untuk tidak lagi bermain judi, apa lagi
hari Jum’at kayak gini),” ucap Sarwani mencontohkan ucapan warga.
Hal tersebut membuat
gerah PC IPNU Kota Medan, “kami minta ketegasan dari pihak yang berwajib mulai
dari Polsek Medan Labuhan, Polres Pelabuhan Belawan, Dan Polda Sumut untuk
memberantas dan menutup seluruh praktik bisnis perjudian tersebut,” ujarnya.
“Sebelum nya kami sangat
mengapresiasi kinerja bapak Kapoldasu yang telah berupaya untuk memberantas
semua tindak kejahatan di wilayah hukum Sumatera Utara, bahkan kita juga tau
bapak Kapolda turun langsung memberantas dua lokasi judi yang terletak di Asia
Mega Mas dan MMTC, tapi mohon ijin pak yang bapak berantas itu sangat kecil ayo
dong pak tutup juga yang di Pasar 8 Desa Manunggal ini,” ucap Sarwani, Minggu (12/6/2022).
“Kami berharap bapak
Kapoldasu bersikap tegas dalam hal ini karena keberadaan bisnis perjudian
tembak ikan tersebut telah membuat warga resah dan menjadi ancaman masa depan
para generasi muda, kami juga meminta agar Kapoldasu mencopot Kapolres Belawan
beserta Kapolsek Medan Labuhan yang tak mampu menertibkan tampak tempat
perjudian seperti ini, kami menduga ada upaya membeckup makanya senyap-senyap
aja,” tutupnya.
Penulis : D.Sp
Baca juga: